Sabtu, 08 Februari 2014

Langkah Menghapus Virus dengan Command Prompt

Halo sob...
Udah lama nih ga update...

Nah, kali ini akip akan membahas tentang bagaimana cara menghapus virus di komputer dengan CMD (Command Prompt). Bagi yang ga punya uang buat beli antivirus, mending pakai cara ini aja.

Yaudah, simak artikel nya dengan seksama.

Virus komputer dapat menyebar melalui internet, USB, ataupun Removable Disk Drive lainnya. Meski virus tersebut bisa di hapus dengan Task Manager, sering kali sang programmer virus tersebut membuat pop-up error ketika akan membuka Task Manager. Dalam kasus seperti ini, maka, Command Prompt lah yang akan menjadi andalan kita.

Berikut cara menghapus virus lewat CMD.
  1. Klik "Start" --> "Run", atau bisa juga dengan menekan tombol "Windows+R", lalu ketik CMD dan "Enter".
  2. Masukkan drive yang akan diperiksa. Sebagai contoh, jika virus berada di drive C, masukkan "C:" ke dalam Command Prompt
  3. Ketik "attrib" di Command Prompt dan tekan "Enter." Ini akan membuka direktori drive dan menunjukkan semua file yang ada di dalam drive. Hal ini juga dapat diakses dengan memasukkan "dir/w/o/a/p."
  4. Cari file bernama "autorun.inf" atau file. Exe yang tidak ada di drive ketika dibuka di Windows Explorer. Jika drive yang dimasukkan tidak berisi file seperti ini, virus tersebut tidak ada di dalam drive tersebut. Ulangi langkah 2 dan 3 sampai file tersebut ketemu, kemudian lanjut ke langkah berikutnya.  
  5. Masukkan "attrib -r -s -a *.*" di dalam Command Prompt dan tekan "Enter". Perintah ini akan membuka file tersembunyi, file read-only dan file sistem.  
  6. Hapus file dengan mengetikkan "del" diikuti dengan nama file yang bervirus. Misalnya, masukkan "del autorun.inf." 
Dan tara... Virus menghilang...

Namun, jika virus tersebut memang bandel, ya, terpaksa, biar saja antivirus yang menghapusnya.

Sekian, terima kasih.


Dikutip dari berbagai sumber  

3 komentar:

  1. ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat
    di f@ns*p0ker || add pin bb 55F97BD0

    BalasHapus
  2. tolong kasih langkah kerja yang bener-bener bisa di lakukan

    BalasHapus
  3. Daftar file c nya kan banyak sekali ntar kalau mau milih virusnya harus satu satu dong kan bosenin

    BalasHapus